Jumat, 04 November 2011

Jujur Yuuk!

Diposting oleh Dita di 12.19
ingin membuat tulisan singkat mengenai jujur terhadap diri sendiri.
kata jujur merupakan kata mudah diucapkan tapi sulit untuk di terapkan. kadang kita sendiri tidak sadar bahwa kita sedang tidak berlaku jujur. karena dorongan dan tekanan oleh kedudukan dan posisi, keluarga dan orang orang di sekitar. pantas saja ada penyanyi yang mengatakan bahwa dunia ini adalah panggung sandiwara.
sandiwara, bahkan kita sendiri tidak menyadarinya bahwa yang kita kerjakan selama ini adalah sandiwara. membohongi diri sendiri walau itu bertentangan dengan hati, menjadi seorang yes man, yang hanya bisa mengiyakan dan menjilat bosnya agar dapat bertahan bekerja dan berharap bosnya dapat menaikan jabatannya.
kejujuran itu mahal harganya, mulai dari alat absen menggunakan sidik jari, karena khawatir akan ketidak jujuran karyawan, atau bahkan tiap perusahaan mempunyai divisi khusus melakukan seleksi wawancara untuk melihat kesungguhan dan kejujuran dari sang karyawan yang akan masuk walau kadang kurang akurat. dan juga penelitian untuk pembuatan alat pendeteksi kebohongan.
ada dua pertanyaan simpel yang harus dijawab dengan cepat dan yang akan menyulitkan orang yang masih belum terbiasa jujur terhadap dirinnya sendiri, yaitu :

apa kelemahanmu??
dan

apa kelebihanmu??
yup itu pertanyaan yang sulit dijawab dalam waktu singkat jika kita belum bisa jujur pada diri kita sendiri. yuk mulai lah hidup jujur, terhadap diri sendiri dan orang lain, maka jawablah pertanyaan di atas dengan cepat.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Libra_Line Copyright © 2010 Design by Ipietoon Blogger Template Graphic from Enakei | web hosting